JEMBER, NEWSDISWAY.COM – REI Komisariat (Jember, Situbondo, Bondowoso) menargetkam pembangunan 5 ribu rumah rakyat pada tahun 2025 ini. Target ini jauh melebih target tahun sebelumnya yang hanya pembangunan 3 ribu hunian rumah. Hal ini diungkapkan Abdussalam Alamsyah, Ketua REI Komisariat (Jember, Situbodo, Bondowoso) yang di sela-sela kegiatan Rapat Kerja (Raker) di Hotel Fortune, Jalan Karimata, Sumbersari (24/2/2025).
“Ini juga sejalan dengan program yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. Kita dukung program pemerintah sukseskan program 3 juta unit rumah. REI siap membangun rumah untuk rakyat yang berkualitas, sehat, nyaman, dan tentunya harganya terjangkau,” ungkapnya.
Abdussalam yakin, target realisasi 5 ribu unit rumah ini bisa teralisasi untuk wilayah Jember, Situbondo, dan Bondowoso. “Jika ada program, tahun sebelumnya saja, kata Abdussalam, realisasinya bisa tiga ribu lebih. Apalagi jika nantinya didukung dengan program-program dari pusat. “Saya yakin bisa lebih dari ima ribu unit rumah,” ujarnya.
Abdussalam menambahkan, tahun sebelumnya, REI pernah membuat program realisasi bersama sebanyak 1001 unit rumah dalam sehari dan mendapatkan record MURI. Itu menunjukkan, REI Komisariat (Jember, Situbondo, Bondowoso)kompak dan telah banyak berbuat selama ini. Dengan kekompakan anggota REI Komisariat Jember, Abdussalam meyakini, akan lebih banyak lagi yang bisa diperbuat oleh REI.
“Rapat kerja kali ini kita menyusun program jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang,” paparnya.
Sementara itu, Adnan Muhammad, Sekretaris REI Komisariat (Jember, Situbondo, Bondowoso) menjelaskan, untuk jangka panjang, para developer bisa bersatu dalam mendukung program pemerintah pusat yang akan merealisasikan 3 juta rumah untuk rakyat. “Nanti akan kita konkretkan lagi,” tegasnya. (*)