Abdussalam: Membangun Jember Harus Melibatkan Banyak Pihak

Abdussalam: Membangun Jember Harus Melibatkan Banyak Pihak

--

JEMBER, NEWSDISWAY.COM – Bupati dan Wakil Bupati Jember Muhammad Fawait SE MSc dan Dr. Joko Susanto, SH, MH, sudah dilantik langsung Presiden Prabowo Subianto di Jakarta. Banyak harapan Masyarakat dan berbagai kalangan, duet Fawait-Joko Susanto ini bisa membawa Jember lebih maju lagi. Terutama bisa memicu pertumbuhan ekonomi dengan menggandeng banya kalangan dan pelaku usaha.

Hal ini diungkapkan Abdussalam Alamsyah, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Jember dimana PAN menjadi salah satu pengusung pasangan Gus Fawait-Djoko Susanto dalam Pilkada 2024 lalu.

“Selamat atas pelantikan Gus Fawait dan Pak Joko Susanto. Kami yakin, pasangan Gus Fawait dan Pak Joko Susanto akan bisa membawa Jember lebih baik lagi menuju Jember Baru Jember Maju,” ujarnya.

Menurut Abdussalam, membangun Jember tidak bisa dilakukan sendiri. Perlu menggandeng banyak kalangan, termasuk membangun sinergisitas antara eksekutif dan legislatif. Komunikasi dengan partai politik dan anggota dewan, kata Abdussalam, tidak akan menjadi kendala bagi Gus Fawait dan Djoko Susanto. Terlebih, dukungan partai politik hampir secara keseluruhan, mendukung Gus Fawait-Joko Susanto saat pilkada lalu.

“Hubungan baik antara eksekutif dan legislatif, bisa membawa Jember lebih baik lagi,” tegasnya. Tidak kalah penting, lanjut Abdussalam, komunikasi dengan kalangan pengusaha dan pelaku usaha, perlu dibangun dengan baik. 

Pihaknya, selaku Ketua Komisariat REI Jember, Bondowoso, dan Situbondo, juga siap untuk bersinergi membangun Jember secara bersama-sama. Apalagi, pemerintah pusat juga telah mencanangkan pembangunan jutaan rumah untuk rakyat, sehingga nantinya bisa bersinergi dengan REI.

Tidak kalah penting juga, menurut Abdussalam, sinergisitas juga harus dibangun dengan kalangan perguruan tinggi.

“Jember ini memiliki banyak perguruan tinggi baik negeri maupun swasta. Banyak kalangan akademisi dan lulusan terbaik berkelas nasional yang dihasilkan. Mereka bisa diajak untuk membangun Jember secara bersama-sama,” tegasnya.

Bahkan Abdussalam yang juga sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah (IKA Unmuh) Jember, menyatakan, akademisi dan lulusan Unmuh Jember siap dilibatkan  jika dirasa dibutuhkan untuk membangun Jember bersama-sama.

“Intinya membangun Jember ini tidak bisa dilakukan sendirian. Harus meibatkan banyak pihak,” tegasnya. (*)

Sumber: