Bulog Salurkan Bapang Beras 2 Ribu Ton untuk 102.592 KPM di Bondowoso

Bulog Salurkan Bapang Beras 2 Ribu Ton untuk 102.592 KPM di Bondowoso

Sekda Bondowoso Fathur Rozi saat menyerahkan bapang beras 2025 kepada warga KPM di Kecamatan. Curahdami.(Foto: Diskominfo Bondowoso).--

TAPALKUDA.DISWAY.ID - Perum Bulog Cabang Bondowoso mulai  menyalurkan 

 bantuan pangan (bapang) beras 2025 kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Bondowoso. Bapang beras disalurkan sebanyak 2.051.840 kg atau 2 ribu ton lebih.

Bapang beras tersebut diperuntukan 102.592 KPM tersebar pada 23 kecamatan di Kota Tape -julukan Bondowoso-. Masing-masing KPM bapang beras mendapatkan 20 kg untuk alokasi Juni dan Juli 2025.

Kepala Bulog Cabang Bondowoso, Hesty Retno Kusumastuti menerangkan, dalam program bapang beras 2025 masing-masing KPM mendapatkan 10 kg sebulan. Namun, sesuai perintah Badan Pangan Nasional, penyaluran pertama bapang beras 2025 sekaligus dua bulan alokasi Juni dan Juli.

"Masing-masing KPM bapang beras menerima 10 kg per bulan. Karena sekaligus dua bulan menerima 20 kg. Sehingga, Bulog Bondowoso menggelontorkan total 2 ribu ton lebih beras untuk 102.592 KPM bapang beras di Bondowoso," kata Hesti Retno, Senin (21/7/2025).

Proses penyaluran bapang beras 2025 sekaligus dua bulan ini, imbuh dia, direncanakan selama 10 hari kedepan di kantor desa. Langsung disalurkan Bulog kepada KPM bapang beras dengan dipantau pemkab serta anggota Kodim 0822 dan Polres Bondowoso.

"Penyaluran pertama bapang beras di Bondowoso diawali di Desa Selolembu dan Poncogati, Kecamatan Curahdami akhir pekan kemarin. Dipantau langsung bapak Sekda, Dandim 0822, dan Kapolres Bondowoso," imbunya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso, Fathur Rozi menjelaskan, peninjauan penyaluran pertama bapang beras 2025 di Desa Selolembu dan Poncogati, Kecamatan Curahdami untuk memastikan tepat waktu dan  berjalan lancar. Juga, paling penting tepat sasaran kepada KPM bapang beras di Bondowoso.

"KPM bapang beras 2025 ini dari Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) Kemensos RI. Bapang beras diterima jenis medium. Kami mengimbau KPM bapang beras tidak menjual, tapi untuk dikonsumsi sendiri di rumah," jelas Fathur Rozi, Senin (21/7/2025). (*)

 

Sumber: