Nuki: Penghobi Otomotif Itu Ambassador Pariwisata Daerah

Nuki: Penghobi Otomotif Itu Ambassador Pariwisata Daerah

Anggota DPRD Jember Nuki Wahyu Nugroho saat bagi takjil bersama Ikatan Motor Indonesia (IMI) --

TAPALKUDA.DISWAY.ID, - Anggota Komisi B DPRD Jember Wahyu Prayudi Nugroho yang akrab disapa Nuki ini menegaskan,, komunitas penghobi otomotif adalah brand ambassador sebuah wilayah kota. Demikian disampaikannya saat membersamai komunitas otomotif Jember berbagi takjil di Bundaran DPRD Sabtu (22/3/2025).

“Sesama teman penghobi kebiasaanya saat ada event-event besar mengundang teman dari kota lain, dan disaat itulah peran mereka sebagai ambassador berkerja optimal,”tegasnya.

Untuk itu kata Nuki, keberadaan para pecinta otomotif ini harus dirawat. Pasalnya selain sebagai ambassador tempat-tempat parawisata, dan tempat-tempat bersejarah di Kabupaten Jember, mereka gerak cepat (gercep) jika dilibatkan pada aksi-aksi sosial.

Seperti contohnya acara berbagi takjil Sabtu, Nuki mengapresiasi setinggi-tingginya inisiatif para penghobi motor itu. Bahkan Nuki memotifasi agar kegiatan-kegiatan sosial semacam itu digalakan terus.

“Semoga acara-acara sosial semacam itu bisa terus berlanjut tidak hanya dibulan ramadan,” jelas pria pengobi motor gede ini.

Di tempat berbeda, Ketua Forum Otomotif Jember (FOJ) yang juga anggota Ikatan Motor Indonesia (IMI), Yanza menyampaikan kebahagiannya atas dukungan kehadiran anggota DPRD Kabupaten Jember. Baginya sudah sepatutnya kegiatan-kegiatan positif seperti yang ia lakukan bersama kelompoknya mendapat dukungan pemerintah daerah.

Apalagi selama ini, kegiatan yang dilakukan para pecinta otomotif secara mandiri. Mereka berkegiatan tidak menggunakan dana APBD, melainkan sumbangan dari anggota dan sponsor dari pihak swasta. (*)

Sumber: